Dalam mendukung program pemerintah pusat terkait asta cita swasembada pangan, Anggota Komisi IV DPRD Provinsi NTT, Simson Polin memimpin langsung kegiatan penanaman jagung yang berlokasi di Desa Limakoli, Kecamatan Rote Tengah, Kabupaten Rote Ndao pada Jumat (17/01/2025).
Kegiatan tersebut bertujuan mendukung program pemerintah dalam rangka swasembada pangan dan ketahanan pangan yang sejalan dengan visi Indonesia Emas 2045.
Penanaman jagung ini berlangsung di lahan pertanian milik warga Desa Limakoli dan melibatkan peran aktif petani sebagai mitra strategis dalam mewujudkan ketahanan pangan yang berkelanjutan.
Simson Polin menyampaikan, sebagai Anggota DPRD Provinsi NTT, dirinya sangat mendukung program Pemerintah Pusat yaitu swasembada pangan untuk ketahanan pangan Nasional diantaranya melalui kegiatan penanaman jagung yang dilakukan bersama.
Menurut Simson yang kini menjabat Ketua DPC Partai PSI Kabupaten Rote Ndao itu, program swasembada pangan menjadi langkah strategis pemerintah dalam menjaga ketahanan pangan nasional dengan memaksimalkan pemanfaatan lahan yang ada serta memperluas cakupan perkebunan untuk mendukung target swasembada pangan di tahun 2025.
“Karena dengan menanam jagung pada lahan yang luasnya 4 hektar ini kita sebenarnya juga sudah ikut dukunh program tersebut. Harapan saya ke depan bisa sampai 20 hektar.” tegas Simson.
(Mekris Ruy)